Jumat, 05 Februari 2021

[Review] Viva Milk Cleanser Bengkuang

Kalau pengguna skincare berlomba-lomba untuk mencoba skincare baru dari brand baru dengan harga yang cukup menguras kantong, aku justru terkadang tertarik untuk mencoba skincare dari brand lama yang harganya cukup terjangkau. Ya gimana enggak sih, dengan budget sedikit tapi pengen punya kulit wajah bersih dan mulus wkwk. 

Salah satu brand kecantikan yang membuat aku penasaran untuk selalu nyoba yaitu Viva. Brand legendaris yang punya produk makeup dan skincare dengan harga cukup terjangkau. Ada beberapa produk skincare dan kosmetikku dari Viva ini. Dan kali ini yang ingin aku ceritain ke kalian adalah produk Viva Milk Cleanser. Bagi pecinta produk kecantikan murah, please baca sampai habis sebelum memutuskan untuk beli.

VIVA MILK CLEANSER BENGKUANG

Viva Milk Cleanser Bengkuang

Packaging

Kalau dari segi kemasan sudahlah jangan berekspektasi terlalu tinggi karena seperti yang kita tahu, produk Viva biasanya menggunakan packaging yang sederhana dan tidak terlihat mewah sama sekali. Tapi eh tapi ingat, "Don't judge book by the cover". Kira-kira begitulah yaa. 

Sama halnya seperti packaging Viva Milk Cleanser ini. Dia menggunakan kemasan botol plastik berwarna putih dengan sedikit ornamen coklat untuk varian Bengkuang. Beberapa varian yang lain juga menggunakan kemasan warna putih namun dengan warna hiasan yang berbeda setiap variannya. 

Pada bagian tubuh botol dibalut dengan plastik yang bertuliskan keterangan-keterangan penting seperti klaim, cara penggunaan, ingredients dan lain-lain. Sedihnya, kalau sampai plastik ini terkelupas, keterangan-keterangan itu tadi bakalan ikut hilang karena tulisannya ada di plastik, bukan nempel di tubuh botol. Jadi saat ngebuka plastik bagian tutup harus hati-hati jangan sampai kebablasan terkelupas sampai bawah kalau tidak mau tulisan-tulisan penting itu ikut terkelupas. 

KLAIM

"Susu pembersih untuk merawat kulit normal, mengandung Ekstrak Bengkuang dan Ekstrak Sunflower untuk kulit tampak lebih cerah berseri. Membersihkan wajah serta leher dari kotoran, minyak dan sisa make-up dengan maksimal."

Bagaimana hasilnya, apakah sesuai dengan klaim yang tertera akan aku bahas dibagian review dibawah nanti ya.

CARA PAKAI

Oleskan pada wajah dan leher sambil lakukan massage ringan, kemudian bersihkan dengan kapas/tissue. Lanjutkan pembersihan dengan Viva Face Tonic Bengkuang.

Melakukan dua langkah pembersihan secara teratur setiap hari untuk mendapatkan wajah bersih, terawat, dan cerah berseri.

INGREDIENTS

Viva Milk Cleanser ini mengandung bahan utama ekstrak bengkuang dan Ekstrak Sunflower Seed (biji bunga matahari). Dia juga mengandung parfum tapi wanginya menurutku bukan yang menyengat banget seperti aroma parfum. 

TEKSTUR, WARNA & AROMA

Milk cleanser Viva ini memiliki tekstur hampir seperti body lotion. Tidak encer tapi juga tidak terlalu kental. Pas dan enak banget pada saat diaplikasikan ke wajah. Dengan warna putih bersih dan aroma wangi yang nggak mengganggu, sejauh ini aku cukup nyaman menggunakannya. Tapi maaf banget aku tidak bisa mendeskripsikan wanginya itu wangi apa. Yang jelas memang tercium ada wangi parfum tapi masih nyaman untuk hidungku.

REVIEW HASIL PEMAKAIAN

Dari segi packaging aku tidak terlalu mempermasalahkan. Aku sih bukan anak packaging banget, jadi terima saja apapun bentuk packagingnya selagi masih ngga keterlaluan. Kalau mengganggu saat mengeluarkan produk atau susah dikeluarkan isinya, baru mulai ngerasa ilfeel. Tapi Viva Milk cleanser ini sama sekali tidak ada masalah buatku. Dengan tutup fliptop dan lubang yang besarnya pas, itu saja sudah cukup. Isinya bisa dikeluarkan dengan mudah dan juga mudah diatur mau keluarin sedikit atau banyak. Memang sih bentuk tutup seperti ini tidak semudah tutup berbentuk pump, tapi it's okay lah. Kekurangannya adalah saat isi tinggal sedikit atau mau habis, perlu usaha lebih untuk ngeluarin isinya. Harus dibalik beralaskan telapak tangan dan ditepuk-tepuk ke telapak tangan kadang bikin sakit wkwk. 

Untuk keterangan produk sudah sangat lengkap dan tidak ada masalah. Tanggal expired-nya pun mudah terlihat. Sayangnya, keterangan mudah terkelupas bersama plastiknya kalau tidak hati-hati saat membuka segel pertama kali. Ini sudah aku bahas di atas tadi ya.

Terkait isinya, teksturnya bagiku oke, tidak ada masalah, teksturnya pas banget, dengan warna putih bersih, tidak encer dan tidak terlalu padat, serta sangat lembut pas diaplikasikan ke wajah untuk menghapus makeup. Diratainnya enak dan makeup di wajah dengan mudah bisa diangkat menggunakan kapas tanpa ada rasa sakit atau tidak nyaman. 

Tapi ingat ya, setelah diratakan ke wajah jangan menunggu lama untuk segera diangkat karena bakalan cepat kering, apalagi kalau mengaplikasikannya kurang banyak. Nanti jadi kering dan sakit, efeknya makeup tidak bisa terangkat semua. 

Selain membersihkan makeup, aku merasa mendapatkan kelembaban kalau rutin membersihkan wajah menggunakan Viva Milk Cleanser Bengkuang ini. Komedo di hidung juga lebih berkurang dan lebih mudah untuk dibersihkan. Oh ya kulit wajahku tipe dry to normal ya. Dan sejauh ini milk cleanser Viva yang nyaman aku pakai yang varian bengkuang saja.

Jujur aja aku sudah repurchase beberapa kali milk cleanser ini. Meskipun sempat mencoba produk lain, kalau lagi habis dan keuangan sempit, aku larinya ke milk cleanser Viva lagi. Dengan harga yang enggak sampai 10ribu sudah bisa menggunakan skincare loh. Tidak ada lagi alasan untuk tidak menggunakan skincare. Bahkan anak sekolah dan kuliah yang keuangannya masih pas-pasan sudah cukup untuk mengggunakan produk seperti ini. Meskipun murah tapi berasal dari brand yang jelas. Jangan beli produk murah tapi dari brand yang tidak jelas ya. Please sayangilah kulitmu. 

Continue reading [Review] Viva Milk Cleanser Bengkuang

Jumat, 22 Januari 2021

6 Bahan Alami Lokal Kaya Manfaat dalam Produk Kecantikan


Sebagai negara agraris, Indonesia kaya sekali akan tanaman yang memiliki sejuta manfaat. Hampir setiap tumbuhan yang ada bisa dimanfaatkan untuk berbagai fungsi. Salah satu fungsi penting tumbuhan yaitu sebagai bahan alami dalam pembuatan produk kecantikan.

Sudah banyak sekali produk kecantikan yang mengambil manfaat dari bahan alami. Bahkan brand lokal sekarang sudah semakin berkembang dengan mengeluarkan produk berbahan dasar alami. Embel-embel bahan alami ini dijadikan kelebihan dalam suatu produk karena sebagian besar orang lebih tertarik dan merasa aman menggunakan suatu produk yang mengandung bahan alami.

 Sebenarnya ada banyak sekali tumbuhan yang digunakan dalam produk kecantikan. Namun saya akan menyebutkan 6 bahan saja yang cukup populer dan sering digunakan baik dalam produk kecantikan lokal maupun high end.

KUNYIT (TURMERIC)

Sudah menjadi rahasia umum sejak dulu kala bahwa tanaman obat ini memiliki segudang manfaat. Tidak hanya sebagai bumbu dapur dan bagus untuk kesehatan, namun sangat baik untuk kulit. Kunyit dapat mengatasi inflamasi. Menurut sehatq.com, inflamasi atau peradangan adalah respon alami dari sistem imun tubuh terhadap virus, bakteri, jamur, maupun benda asing lain penyebab penyakit. Nah si rempah berwarna orange ini ampuh untuk mengatasi inflamasi atau peradangan tersebut. Kunyit juga dapat berfungsi sebagai anti-aging. Tidak mau kan kulit keriput atau cepat terlihat menua? Fungsi tak kalah pentingnya yaitu sebagai antioksidan dan mencerahkan kulit. Tapi hati-hati saat menggunakan kunyit sebagai skincare. Pastikan sudah tidak ada warna kuning yang bakalan menempel di kulit. Lebih baik gunakan produk siap pakai yang sudah diolah sedemikian rupa sehingga aman untuk kulit. Contoh produk yang mengandung turmeric yaitu Himalaya Purifying Neem Face Wash, Luxcrime Turmeric Jasmine Mud Mask, Kiehl's Turmeric and Cranberry Seed Energizing Radiance Masque, dll.

BUNGA KENANGA (YLANG-YLANG)

Bunga kenanga cukup populer untuk masyarakat Indonesia. Biasanya bunga ini digunakan dalam acara adat seperti pernikahan dan kematian. Aromanya yang sangat menyengat juga seringkali digunakan sebagai campuran dalam parfum dan essential oil. Aroma diperoleh dari minyak atsiri yang terdapat dalam bunga berwarna kuning ini. Rupanya selain fungsi tersebut, bunga yang disebut juga dengan ylang-ylang ini memiliki banyak manfaat dalam dunia kecantikan, diantaranya mengatasi kulit yang mengalami inflamasi, menyeimbangkan kadar minyak pada kulit, mengatasi jerawat, serta menghilangkan noda hitam. Tentu saja bunga kenanga harus diolah dengan baik dan benar supaya dapat digunakan untuk kulit karena minyak Atsiri itu sendiri justru dapat berbahaya terkena kulit  jika tidak melalui pengolahan yang benar terlebih dahulu. Contoh produk kecantikan yang mengandung bunga kenanga atau Ylang-ylang misalnya Sariayu Refreshinh Toner.

DAUN KELOR (MORINGA)

Masyarakat Indonesia pasti tidak asing dengan tumbuhan kelor. Tumbuhan ini biasa dimanfaatkan pada bagian daunnya yaitu sebagai obat dan sebagai sayuran dengan cara dimasak dibuat menjadi sop daun kelor atau sayur asem daun kelor. Bagi sebagian masyarakat Jawa daun kelor dipercaya dapat menetralisir ilmu atau istilahnya pegangan yang dimiliki oleh orang tua pada zaman dahulu. 

Dizaman yang modern ini dengan banyaknya penelitian yang sudah dilakukan oleh para ilmuwan, daun kelor atau yang juga dikenal dengan moringa banyak dimanfaatkan dalam berbagai produk kecantikan. Tidak hanya produk lokal yang memanfaatkan tumbuhan obat ini tetapi negara lain juga sudah cukup banyak yang memasukkan tanaman kelor ini ke dalam produk kecantikan. Beberapa manfaat yang bisa diperoleh dari daun kelor yaitu dapat menyembuhkan jerawat dan flek hitam, menyeimbangkan kadar minyak pada kulit, dan membersihkan wajah secara menyeluruh. Contoh produk yang mengandung daun kelor di antaranya Evershine Moringa Toner Essence dan Mustika Ratu Beauty Queen Foundation.

KEMBANG SEPATU (HIBISCUS)

Siapa sih yang tidak tahu kembang sepatu? bagi masyarakat Indonesia kembang sepatu banyak dimanfaatkan sebagai tanaman hias karena bunganya yang cantik, berukuran besar dan memiliki warna yang mencolok. tanpa kita sadari rupanya kembang sepatu memiliki manfaat lebih dari tanaman hias yaitu bagus untuk kulit sehingga saat ini sudah banyak brand kecantikan yang menambahkan kembang sepatu atau hibiscus ke dalam produknya. 

Kembang sepatu dipercaya dapat melembabkan kulit dengan baik dan sebagai antioksidan alami. Selain itu fungsi mencerahkan dan mengangkat sel kulit mati menambah nilai dalam bunga kembang sepatu ini. Namun tentunya kita tidak bisa sembarangan menggunakan kembang sepatu pada kulit. Kita bisa menggunakan produk khusus untuk kulit yang mengandung ekstrak kembang sepatu misalnya Sensatia Botanical Face Toner. 

DAUN PEGAGAN (CENTELLA)

Tumbuhan pegagan seringkali ditemukan tumbuh secara liar di perkebunan atau persawahan. Banyak masyarakat yang belum tahu bahwa ternyata tumbuhan pegagan dapat dimanfaatkan salah satunya sebagai produk kecantikan. Tumbuhan pegagan bisa dimanfaatkan pada bagian daunnya. Pegagan mulai dikenal oleh masyarakat terutama kalangan pecinta skin care sejak salah satu brand kecantikan mengeluarkan produk skin care yang mengandung daun pegagan atau lebih dikenal dengan Centella asiatica. Karena banyaknya yang menyukai produk tersebut dan banyak juga yang merasa cocok dengan kandungan Centella asiatica, sejak saat itu Centella asiatica banyak diburu dalam produk skin care.

Sebenarnya apa sih manfaat dari daun pegagan atau Centella asiatica? beberapa manfaat Centella asiatica diantaranya dapat mengatasi inflamasi pada kulit, menenangkan kulit dan meredakan jerawat yang sedang aktif. dengan manfaat tersebut sudah tidak heran lagi kalau produk dengan kandungan Centella asiatica banyak diburu oleh para wanita. Apakah kalian sudah pernah mencoba produk yang mengandung Centella asiatica? Dan bagaimana hasilnya? Share di kolom komentar yuk.

BENGKOANG (JICAMA / YAM)

Siapa di antara kalian yang tidak suka makan bengkoang? buah berwarna putih dengan rasa segar dan tekstur crunchi ini cocok banget dimakan saat cuaca sedang panas loh. Jika kalian pecinta atau pengguna produk kecantikan pasti sudah tahu bahwa bengkoang memiliki manfaat yang sangat baik untuk kulit. Bahkan brand lokal saja banyak yang mengeluarkan produk kecantikan yang mengandung bengkoang dan dibanderol dengan harga cukup murah. Tentunya jika ingin menggunakan produk skin care yang mengandung bengkoang dengan budget sedikit bisa didapatkan dengan mudah di toko kecantikan atau supermarket serta minimarket di sekitar rumah kita.

Manfaat yang paling dikenal dari bengkoang adalah dapat mencerahkan kulit. Banyak kalangan wanita yang menggunakan bengkoang secara langsung untuk digunakan sebagai masker pada wajah karena cukup aman dan tidak menimbulkan efek samping meskipun digunakan secara langsung. Tidak hanya mencerahkan, bengkoang memiliki manfaat sebagai antioksidan dan juga melembabkan kulit karena kandungan air yang dimilikinya cukup banyak. Brand lokal yang memanfaatkan bengkoang dalam produknya dan menjual dengan harga sangat murah yaitu Viva dan Mustika Ratu. contoh produk yang bisa kalian coba yaitu Viva milk Cleanser, Viva Pelembab, Viva masker, Mustika Ratu masker, dan Ovale Facial Mask. Kalian tertarik untuk mencoba yang mana nih? Kalau aku sudah pernah mencoba masker bengkoang Viva dan hasilnya cukup memuaskan.

Continue reading 6 Bahan Alami Lokal Kaya Manfaat dalam Produk Kecantikan

Jumat, 08 Januari 2021

Mandi Cantik ala SPA Di Rumah


Aktivitas mandi merupakan salah satu self care yang cukup ampuh untuk memperbaiki suasana hati. Tapi pernah gak sih kamu merasakan aktivitas mandi yang membosankan karena mandi terasa gitu-gitu aja dan itu-itu lagi?

Terkadang perlu melakukan aktivitas mandi yang berbeda supaya tidak terasa membosankan dan tentunya dapat membangkitkan mood yang berantakan. Misalnya mencoba mandi ala SPA tapi tetap menikmatinya di rumah saja. Emang bisa? Bisa dong. Apalagi saat ini keadaan masih cukup berbahaya untuk bepergian keluar rumah. Mending menghabiskan waktu untuk me time di rumah saja. Aman dan hemat. 

Kalau ingin mandi cantik ala SPA di rumah, kamu perlu mengikuti langkah atau urutan yang benar. 

BODY WASH

Body wash adalah langkah pertama yang harus dilakukan. Kamu bisa menggunakan body wash dengan aroma yang menenangkan atau disesuaikan saja dengan favoritmu. Manfaat dari body wash ini untuk membersihkan tubuh dari kotoran serta keringat yang menempel di permukaan kulit setelah beraktivitas seharian. Setelah dirasa bersih dilanjutkan dengan step selanjutnya.

BODY SCRUB

Langkah kedua menggunakan body scrub. Ternyata selama ini aku pernah salah mandi. Yang sering dilakukan kebanyakan orang yaitu menggunakan body scrub dulu lalu dilanjutkan dengan body wash. Rupanya terbalik wkwk. Seharusnya tubuh dibersihkan dulu dengan body wash. Setelah bersih dilanjutkan dengan body scrub karena setelah kulit bersih, pori-pori dapat terbuka dan tidak tersumbat oleh kotoran di permukaan kulit sehingga nutrisi body scrub pun akan lebih mudah meresap ke dalam kulit. Scrub ini berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati yang tidak dapat dibersihkan dengan body wash. Pengelupasan sel kulit mati dapat membantu kulit menjadi lebih lembut dan juga membantu terbentuknya sel kulit baru. 

BODY OIL

Bagi pemilik kulit kering parah, penggunaan body oil bisa menjadi salah satu solusi jitu. Body oil membantu melembabkan kulit lebih lama karena tidak mudah menguap dan lebih mudah meresap ke dalam kulit. Menggunakan body oil secara teratur dapat memperbaiki kondisi kulit misalnya dari kekeringan dan beberapa produk body oil ada yang mengandung bahan yang dapat memudarkan bekas luka. Kita bisa memilih aroma body oil yang calming atau fresh supaya dapat membangkitkan mood dan membuat pikiran lebih tenang. Pemilik kulit sensitif pun masih cocok menggunakan body oil karena tidak membuat iritasi. Biasanya body oil ini memiliki tekstur lengket. Kamu bisa memilih produk yang dibilas setelah penggunaan untuk mengurangi rasa tidak nyaman.

BODY MOISTURIZER

Siapa sih yang tidak tahu body moisturizer? Bagi kebanyakan orang body moisturizer ini lebih dikenal dengan body lotion padahal tidak hanya body lotion yang merupakan jenis moisturizer. Beberapa jenis dari moisturizer selain body lotion yaitu body butter dan body serum. Ada juga body cream dan lain-lain.

Sesuai dengan namanya, fungsi dari body moisturizer tentu saja untuk melembabkan kulit tubuh hingga ke lapisan dalam. Beberapa orang mungkin menyepelekan penggunaan moisturizer. Padahal moisturizer itu memiliki peran penting dan banyak manfaat untuk kesehatan kulit tubuh.

Banyaknya sel kulit mati membuat kulit terlihat lebih kusam karena menumpuknya sel kulit mati di permukaan kulit. Hal ini membuat kulit harus meregenerasi sel baru. Regenerasi sel baru ini dapat dibantu oleh body moisturizer. Bagian kulit yang kasar juga dapat dilembutkan dengan moisturizer. Beberapa moisturizer dibuat dengan bahan-bahan yang dapat mencerahkan dan meratakan warna kulit sekaligus mengandung SPF untuk melindungi kulit dari sinar UV. Jadi jangan skip body moisturizer yaa mulai dari sekarang. Pilih yang sesuai dengan kebutuhan kulit.

Di awal tadi sudah disebutkan ada beberapa jenis body moisturizer. Nah apa sih bedanya? 

Body lotion merupakan jenis moisturizer paling encer  yang cocok digunakan untuk kulit normal kering dengan kondisi kulit yang tidak terlalu bermasalah. Tekstur body lotion tidak terlalu berminyak dan juga cepat meresap ke dalam kulit. Oleh karena itu body lotion lebih banyak digunakan dan disukai oleh sebagian besar orang.

Jenis kedua adalah body butter. Body butter memiliki tekstur sangat pekat seperti mentega karena tidak mengandung air dan didominasi oleh kandungan lemak tumbuhan. Tekstur seperti ini membuat sebagian orang merasa tidak nyaman menggunakannya. Namun body butter sangat ampuh untuk melembutkan kulit yang super kering parah. Karena waktu penyerapannya lama, body butter biasanya digunakan pada malam hari saat menjelang tidur dan dibiarkan semalaman supaya meresap dengan sempurna serta tidak mengganggu aktivitas.

Jenis ketiga yaitu body serum. Body serum merupakan jenis moisturizer yang paling ringan karena teksturnya berbentuk cairan sehingga sangat cepat meresap ke dalam kulit dan cocok digunakan untuk kulit super kering. Bagi kamu yang kurang suka menggunakan lotion atau butter yang teksturnya kurang nyaman, bisa menggunakan alternatif lain yaitu menggunakan body serum.

BODY MIST

Setelah kulit bersih dan lembab, jangan lupa untuk menambahkan wewangian yang menyegarkan. Salah satu jenis yang bisa dipilih adalah body mist. Body mist mengandung sangat sedikit essential oil, hanya sekitar 1-2% saja. Namun biasanya body mist menggunakan aroma yang lembut dan segar. Dengan kandungan parfum yang sangat sedikit membuat aroma body mist tidak bertahan lama yaitu hanya sekitar 1-2 jam saja. Meskipun begitu tidak ada salahnya menggunakan body mist. Kalau aroma mulai habis tinggal semprot-semprot aja. Harganya tergolong masih terjangkau kalaupun harus berulang kali beli hehe. 

Tertarik untuk mencoba mandi cantik ala SPA di rumah? Dijamin deh tubuh terasa lebih segar, lebih wangi, dan suasana hati juga pasti lebih meningkat. Tidak perlu bayar mahal dan datang ke tempat SPA saja sudah bisa mandi ala SPA di rumah. 

Continue reading Mandi Cantik ala SPA Di Rumah

Rabu, 14 Oktober 2020

,

[REVIEW] CERAH DAN LEMBAB DENGAN RANGKAIAN BODY CARE SCARLETT WHITENING

Merawat seluruh bagian tubuh adalah salah satu hal yang sangat penting apalagi kita hidup di negara tropis dengan cuaca cenderung panas. Tidak hanya wajah aja yang perlu dirawat. Jangan sampai wajah bersih putih tapi lupa sama kulit tubuh. Jadinya belang deh.

Aku sendiri punya sedikit permasalahan dengan kulit tubuhku yaitu kulit kering yang tidak mudah cocok dengan produk body care. Jujur aja merawat tubuh dulunya bukan menjadi prioritasku. Tapi sekarang berusaha merutinkan untuk menjaga seluruh bagian tubuh supaya antara wajah dan tubuh sama-sama bersih dan sehat. 

Review Scarlett Whitening
Memilih produk perawatan kulit memang agak tricky ya. Perlu try and error dulu sampai akhirnya bisa menemukan produk yang benar-benar cocok untuk kulit tubuh kita. Nah, jadi aku penasaran banget dengan salah satu brand bodycare yang akhir-akhir ini sedang viral dan banyak banget yang suka. Katanya sih bagus. Brand ini yaitu Scarlett. Aku mencoba pakai rangkaian body care nya yang terdiri atas 3 produk yaitu body scrub, body shower, dan lotion.

SCARLETT BODY SCRUB - ROMANSA

Tahap pertama dalam rangkaian body care ini adalah body scrub. Jangan pernah meremehkan fungsi dari body scrub. Body scrub ini dapat membersihkan kulit tubuh serta mengangkat sel-sel kulit mati yang akan menjadikan kulit lebih halus.

PACKAGING

Kemasannya menggunakan jar plastik berwarna putih kombinasi pink peach dengan hiasan gambar bunga-bunga. Asli sih ini girly dan super cute banget. Pada bagian atas tutupnya tertera label Scarlett serta bertuliskan "Body Scrub" dan juga variannya. Kali ini yang aku punya yang varian Romansa. Oh ya tidak lupa tertulis juga kandungan bahan yang diunggulkan.

Bagian tubuh jar seperti biasa ada keterangan cara penggunaan, bahan-bahan, serta tempat dan tanggal produksi. Untuk menandakan bahwa produk ini original terdapat stiker berwarna silver yang tertempel di badan jar. Karena sekarang sudah banyak oknum tidak bertanggung jawab yang mengambil keuntungan sendiri dengan memalsukan suatu produk.

Stiker silver tanda produk original

Yang menarik lagi adalah terdapat seal berupa plastik berwarna silver gitu (aku ngga tahu namanya hehe, lihat aja di gambar yaa) untuk menutupi si jarnya. Jadi tutup ini juga membantu kehigienisan produk sebelum dibuka. Dan dia juga pake plastik yang tebal.

INGREDIENTS

Bahan-bahan yang digunakan dalam body scrub ini sudah pasti aman. Hal itu terbukti dari sudah terdaftarnya dalam BPOM. Untuk ibu hamil pun masih aman karena tidak pakai bahan yang terlarang. Bahan utama yang diunggulkan yaitu Glutathione dan Vitamin E. Kedua kandungan ini bermanfaat banget untuk mencerahkan, melembabkan, serta menutrisi kulit tubuh.

TEKSTUR, WARNA, AROMA

Body scrub Scarlett ini bener-bener nyaman banget pas dipake. Warnanya putih bersih dan teksturnya bukan seperti body scrub yang kasar, tapi buliran scrubnya lebih halus jadi pas dipake pun tidak sakit sama sekali di kulit. Yakin deh nagih banget pake ini tuh. Dan lagi, wanginya itu enaaak banget. Wanginya seperti wangi bunga tapi masih soft tidak menyengat sama sekali. Pokoknya mandi jadi terasa menyenangkan.

CARA PEMAKAIAN

Gunakan scrub ke seluruh tubuh, diamkan selama 2-3 menit, gosok perlahan, lalu bilas dengan air bersih.

Menggunakan body scrub tidak boleh setiap hari. Jadi kalau aku pakai body scrub seminggu 2-3x aja.

HASIL PEMAKAIAN

Kulit terasa lebih lembut dan halus seketika. Untuk kulitku yang kering ini seperti mendapat keajaiban. Langsung halus dan lembab banget dong. 

SCARLETT SHOWER SCRUB - POMEGRANTE

Setelah menggunakan body scrub dilanjutkan dengan mandi seeprti biasa menggunakan body shower. Body showernya ngga kalah menarik dengan body scrubnya loh.

PACKAGING

scarlett_shower_scrub_pomegrante

Dia datang dengan kemasan botol bening kemasan 300 ml jadi isinya bisa terlihat dengan jelas dari luar. Tutupnya menggunakan tutup fliptop yang ngga bakalan bikin tumpah-tumpah. Badan botol juga dilapisi dengan stiker yang bertuliskan nama produk, brand, varian, cara pakai, ingredients, dan lain-lain. Lengkap lah pokoknya. Dan kemasan botol ini tuh bisa dengan mudah dibawa saat pergi. Diselipin gitu aja bisa banget dan tidak makan tempat banyak.

INGREDIENTS

Untuk kandungan yang digunakan masih sama yaitu mengandung Glutathione dan Vitamin E. Mereka satu paket untuk satu fungsi yang sama jadi tentu saja kandungannya sama untuk mendukung satu sama lain.

TEKSTUR, WARNA, AROMA

Shower scrub Scarlett ini unik. Kalau dilihat dari luar warnanya cantik banget, tentunya menggoda siapa saja yang melihat. Seperti aku yang akhirnya tertarik untuk mencoba shower scrub varian Pomegrante. Warnanya ungu dengan butiran-butiran biru merah didalamnya. Ternyata butiran itu bukan cuma hiasan. Buliran scrubnya ini halus banget hampir tidak terasa dan fungsinya untuk memaksimalkan saat membersihkan tubuh. Ditambah lagi wanginya yang masyaallah. Aku suka banget dengan wanginya. Aktivitas mandi jadi bisa membangkitkan mood yang berantakan.

CARA PEMAKAIAN

Basahi tubuh, usap sabun diseluruh bagian tubuh. Bilas dengan air.

Kalau untuk shower scrub ini bisa dan aman banget ya dipakai setiap mandi, tidak seperti body scrubnya tadi.

HASIL PEMAKAIAN

Masih sama seperti body scrub, setelah menggunakan shower scrub ini kulit terasa lembut, halus, wangi, dan tentunya lembab.

SCARLETT FRAGRANCE BRIGHTENING BODY LOTION - CHARMING

Melengkapi kedua body care tadi, rasanya kurang lengkap kalau tidak ada body lotion.

PACKAGING

scarlett_body_lotion_charming

Body lotion Scarlett ini menggunakan kemasan botol bening yang sama seperti kemasan shower scrub. Yang beda hanyalah bagian tutupnya. Body lotion ini menggunakan tutup pump dengan dilengkapi aplikasi lock-unlock. Jadi dipastikan mudah dibawa kemana-mana dan aman banget tanpa takut tumpah atau produk keluar karena kegencet.

 
Aplikasi Lock-Unlock

INGREDIENTS

Ingredients masih sama yaa mengandung Glutathione dan Vitamin E. Body lotion ini yang paling banyak diminati karena dapat mencerahkan kulit dalam sekali pemakaian.

TEKSTUR, WARNA, AROMA

Teksturnya lembut banget. Bukan seperti body lotion yang sedikit encer, tapi ini lebih creamy dan lebih padet aja gitu dibanding body lotion pada umumnya. Intinya, pas ditaruh ditangan dan meskipun tangan dibalik-balik tuh tidak meleleh. Pas diaplikasikan juga gampang banget meresapnya dan tidak lengket di kulit.  Untuk varian Charming ini warnanya ungu muda, ungu pastel istilahnya. Tidak lebay dan berkelas banget. Yang bikin tidak tahan lagi adalah aromanya. Wanginya manis kalem, katanya seperti Baccarat Rouge 540 Eau De Parfume. Tidak perlu beli parfum yang mahal. Cukup pakai body lotion Scarlett varian Charming ini udah ngedapetin wangi parfum mahal.

CARA PEMAKAIAN

Gunakan setiap hari pagi dan malam secara merata di seluruh tubuh untuk hasil maksimal. Tunggu hingga meresap secara menyeluruh. Simpan pada suhu ruangan.

HASIL PEMAKAIAN

Ini body lotion bukan kaleng-kaleng. Aku belum pernah sih pakai body lotion sekece ini. Bikin lembut iya, bikin halus iya, bikin cerah iya, bikin lembab iya, bikin wangi apalagi. Jujur ya. Sejak pakai body lotion ini jadi banyak yang nanya "kamu pake parfum apa" dll wkwk. Pernah nih belum mandi dan aku iseng aja pakai seuprit aku gosokin di satu pergelangan tangan, eh ditanyain dong pake parfum apa padahal akunya belum mandi haha.

Untuk hasil cerah dalam sekali pemakaian aku lumayan setuju. Dan percaya sih kalau digunakan dalam jangka waktu lama akan bisa membuat kulit lebih cerah dan sehat. Cantik itu butuh waktu say, tidak baik justru yang instan.

KESIMPULAN

Kulit menjadi lebih cerah dalam waktu 2 Minggu (pemakaian tidak rutin). Pemakaian lebih lama dan rutin pasti akan mendapat hasil lebih baik.
Aku suka ketiga produk tersebut baik dari tekstur, aroma, hingga hasilnya. Untuk varian lain mungkin next akan coba biar lebih bervariasi ngrasain wanginya.  Kulitku yang memang cenderung kering ini menjadi lebih halus dan lembabnya terasa banget. Ngga ada garis putih lagi kalau digaruk. Kemasannya juga easy going apalagi body lotionnya ada aplikasi lock-unlock yang bisa mengunci tutup botolnya. Tidak perlu khawatir juga karena produk ini aman, sudah terdaftar dalam BPOM, dan not tested on animals pastinya.

Harganya masih cukup terjangkau untuk produk dengan kualitas sebagus itu. Kalian bisa beli masing-masing produk cukup dengan Rp. 75.000. Dan untuk paket hemat berisi 5 produk hanya Rp. 300.000 saja (dapet box exclusive + free gift). Untuk yang mau bisa beli di official storenya Scarlett di Shopee (Scarlett_whitening). Aku sukanya beli di Shopee sih lumayan dapet potongan ongkir. Pengemasannya juga aman banget menggunakan bubble wrap yang tebal, tanpa takut pecah di perjalanan. Dan ingat, lebih baik beli di official storenya langsung yaa. Takutnya dapat yang palsu kalau beli di tempat sembarangan.


Continue reading [REVIEW] CERAH DAN LEMBAB DENGAN RANGKAIAN BODY CARE SCARLETT WHITENING

Sabtu, 03 Oktober 2020

,

Berhasil Hamil dengan Riwayat Haid Tidak Teratur

Memiliki keturunan adalah dambaan setiap wanita setelah menjalani pernikahan. Siapa sih yang tidak segera ingin mendapatkan rezeki berupa anak. Rasanya keluarga belum lengkap kebahagiannya tanpa kehadiran seorang anak. Tapi sebenarnya itu pun tidak selalu benar. Aku sebenernya tidak pernah terburu-buru untuk segera memiliki keturunan, tapi kalau memang sudah diberikan kepercayaan oleh Allah, tentunya sangat menerima dan bahagia sekali.

Kebetulan aku memiliki riwayat siklus haid yang sangat buruk, bahkan pernah tidak menstruasi sama sekali selama satu tahun lebih. Aku kira siklus akan membaik setelah menikah, tapi ternyata tidak ada perubahan. Sebelum menikah, sempat ada teman yang mengeluhkan permasalahan yang sama dan dia pun sudah mulai berkonsultasi dengan dokter kandungan. Setelah menikah pun akhirnya aku putuskan untuk mengunjungi dokter kandungan. Awal tujuan adalah untuk memperbaiki siklus menstruasi, supaya tahu masalah apa yang menyebabkan menstruasi tidak teratur. Belum ada niatan untuk mengikuti program hamil sama sekali.

Nah disini aku akan menceritakan bagaimana perjalanan hidupku yang mengalami masalah menstruasi tidak teratur hingga akhirnya bisa berhasil hamil. Akan aku jelaskan beberapa usaha dan apa yang berubah dalam hidup demi memperoleh buah hati tercinta.

SIKLUS HAID BERANTAKAN

Seperti perempuan pada umumnya, aku mendapat menstruasi pertama umur 13 tahun saat kelas 8 SMP. Umur segitu masih sangat wajar dan tidak mengindikasikan ada gangguan reproduksi. Awalnya menstruasi rutin setiap bulan dengan volume darah yang cukup banyak. Setelah masuk ke tingkat SMA siklus menstruasi agak tidak teratur. Menstruasi datang sekitar 2-3 bulan sekali. Hal tersebut berlanjut sampai kuliah. Bahkan semasa kuliah itu siklus semakin berantakan. Menstruasi bisa datang hanya 2-3 kali dalam setahun. 

Apakah tidak khawatir dan tidak diperiksakan ke dokter? Khawatir sudah pasti. Tapi aku belum terlalu peduli pada saat itu karena lebih disibukkan dengan aktivitas kuliah yang cukup menguras tenaga. Awalnya tidak terpikir untuk periksa ke dokter, tapi setelah semakin parah barulah terpikir untuk periksa ke dokter. Namun keinginan hanyalah keinginan. Sebagai mahasiswa yang  hidup di luar kota dengan biaya pas-pasan bagaimana mungkin ada biaya untuk periksa ke dokter yang tentu saja harganya tidaklah murah. Akhirnya aku urungkan niat untuk ke dokter dan masih tetap menunggu datangnya haid tersebut. Bahkan sampai merindukan rasanya memakai pembalut saking lamanya tidak pernah pakai pembalut hehe.

Setelah lulus kuliah alhamdulillah ada sedikit pekerjaan yang bisa memberikan aku penghasilan. Saat itu terpikir untuk periksa ke dokter, tapi berhubung informasi dan pengalaman mengenai dokter kandungan minim sekali dan bingung mau mengajak siapa untuk menemani ke dokter, ya sudahlah niat terurungkan lagi. Saat itu belum menikah, sudah ada calon suami tapi sangat tidak mungkin untuk minta bantuannya.

USAHA SETELAH MENIKAH

Ke Dokter Kandungan

Setelah menikah barulah aku memutuskan untuk harus memeriksakan diri ke dokter. Apapun vonis dokter harus dihadapi. Semakin takut, semakin tidak tahu akar masalahnya, semakin berbahaya juga kan?

Aku menikah bulan Maret 2018 dan mengunjungi dokter kandungan pada bulan Juli 2018. Tidak langsung ke dokter setelah menikah itu karena ada beberapa alasan yang tidak perlu dijelaskan disini. Ternyata hasil pemeriksaan dokter tidak semengerikan yang aku bayangkan. Dokter melakukan tindakan 2 USG sekaligus yaitu USG perut dan USG transvaginal (USG melalui alat yang dimasukkan ke jalan lahir. USG ini dilakukan untuk yang sudah menikah). USG perut saja kurang bisa menunjukkan hasil yang bagus, jadi dilakukan USG transvaginal untuk melihat kondisi rahim dan ovarium. Kata dokter, rahimku tidak bermasalah dan tidak ada kista atau semacamnya. Hanya saja dokter mengatakan kalau sel telurku berukuran kecil-kecil serta dituliskan "Amenore" di buku periksa. Dokter menjelaskan kalau penyebab menstruasi tidak teratur bisa karena masalah hormon. 

Dari kata "Amenore" itu temanku menyebutkan istilah PCOS. Saya tidak tahu sama sekali apa itu PCOS. Setelah mencari informasi dari Google ternyata PCOS (Polycistic Ovarium Syndrom) ini merupakan gangguan reproduksi pada wanita yang disebabkan oleh gangguan hormon. Gejala penderita PCOS ini mirip sekali dengan apa yang aku alami yaitu:

1. Gangguan haid tidak teratur.

2. Hiperandrogenisme yaitu suatu kondisi dimana perempuan kelebihan hormon androgen (hormon pada laki-laki), ditandai dengan munculnya rambut di tempat-tempat yang tidak biasa misalnya dagu, perut bawah, dll serta  muncul jerawat berlebih.

3. Obesitas. Namun tidak semua penderita PCOS mengalami obesitas.

4. Akantois nigrikans yaitu perubahan warna kulit menjadi lebih gelap di daerah lipatan misalnya tengkuk, lipatan ketiak, selangkangan, dan lipatan dibawah payudara. 

Beberapa gejala tersebut memang ku miliki tapi tidak keseluruhan. Dan perempuan bisa dikatakan PCOS jika menstruasi tidak teratur, sel telur banyak dan berukuran kecil-kecil, serta didukung dengan pemeriksaan dokter atau laboratorium. Saya tidak mengatakan bahwa saya mengalami PCOS karena dokter pun tidak pernah menyebutkan PCOS. Saya hanya mengira-ngira sendiri dan itu tidak bisa dijadikan sebuah kepastian. 

Seketika itu juga aku banyak mencari tahu tentang PCOS ini mulai dari gejala, resiko, penanganan, dan usaha yang harus dilakukan untuk mendapatkan kehamilan yang sehat. 

Oh yaa saat itu dokter memberikan resep obat namanya Prothyra 10 tablet untuk 5 hari. Selang beberapa hari setelah obat habis, datanglah si darah mens. Harusnya kembali periksa ke dokter lagi tapi  aku tidakmales antri lama yaudah tidak periksa akhirnya. Memang yaa seperti kurang bener-bener niat wkwk. 

Setelah itu aku tidak ke dokter lagi sampai bulan Desember 2018 dan mens belum datang juga. Bulan Januari 2019 aku ke dokter kandungan lagi tapi ini dokter yang berbeda. Disini dokter tidak mengatakan apapun, dan malah memvonis susah hamil. Aku kesel dong yaa. Kenapa tidak diberikan motivasi dan tips usaha-usaha apa yang bisa dilakukan, eh tapi malah dibilang bakalan susah hamil.

Aku diberikan resep yang sama juga seperti pada dokter sebelumnya yaitu Prothyra tapi dengan dosis yang lebih sedikit yaitu sehari cukup 1x saja. Hasilnya, mens sedikit lebih lama datangnya dan tidak sebanyak mens sebelumnya. Karena niatan saya untuk hamil sudah lebih kuat pada saat itu, jadi bulan selanjutnya saat mens datang saya periksa ke dokter itu lagi. Disitu saya merasa kesal sekali. Dokter sama sekali tidak memeriksa USG atau apapun dan hanya mengatakan kalau saya datangnya telat. Ya bagaimana dong. Aku mens pertama hari Kamis, itupun hanya flek saja. Aku menunggu sampai darah deras tapi ternyata tetap tidak keluar banyak. Dan kebetulan hari Sabtu dan Minggu dokter tutup. Terpaksa aku datang hari Senin tapi ternyata tidak diperiksa sama sekali dan tidak diberikan vitamin ataupun resep obat sama sekali. Disitu rasanya seperti membuang-buang waktu dan uang. Menunggu antrian lama dan juga bayar yang tidak murah. 

Setelah itu aku tidak ke dokter sama sekali dan lebih memilih fokus untuk memperbaiki hidup dan kondisi tubuh dulu serta tidak lupa tetap pasrah dan berdoa kepada Allah karena hanya atas kuasa-Nya lah rezeki anak bisa hadir. Karena aku pikir kalau ke dokter dan terus-terusan diresepkan obat akan berdampak tidak baik juga untuk tubuh. Akhirnya aku melanjutkan usaha ke nomer 2 berikut.

Mengubah Pola Makan 

Beberapa cara bisa dilakukan untuk mengendalikan PCOS salah satunya yaitu mengubah pola makan. Setelah 3 kali mengunjungi dokter kandungan dan diberikan beberapa resep obat, aku merasa kurang puas, akhirnya saya mencoba pelan-pelan untuk merubah pola makan. Awalnya, porsi makanan saya memang kurang memenuhi aturan 4 sehat 5 sempurna. Aku lebih suka makan nasi dan lauk saja tanpa memperhatikan asupan sayur. Setelah bertekad untuk merubah pola makan ini, aku sangat berusaha keras untuk bisa makan sehat setiap hari. 

Apa yang dirubah? Yap yang dirubah adalah isi piring. Kalau biasanya makan nasi putih dengan lauk ayam, kali ini harus menyediakan serat berupa sayur dalam piringku. Nasi putih sebagai sumber karbohidrat pun aku rubah menjadi nasi merah, kentang, atau ubi secara bergantian karena kandungan glukosa dalam nasi putih terlalu banyak untuk penderita PCOS. Jadi sebisa mungkin asupan karbohidrat aku ganti ke sumber makanan lain. 

Beberapa penderita PCOS ada yang resistensi insulin yang artinya kadar gula dalam darah harus selalu stabil agar tidak berlebih dan mengganggu metabolisme dan keseimbangan hormon. Aku tidak tahu pasti apakah tubuhku juga termasuk dalam resistensi insulin ini atau tidak karena tidak pernah melakukan pemeriksaan laboratorium. Namun tidak ada salahnya kan mengurangi porsi gula. Dalam jangka panjang efek gula yang berlebih juga tidak akan baik.

Tidak hanya merubah sumber karbohidrat. Aku sedikit demi sedikit mengurangi makanan berlemak, makanan yang digoreng, mengurangi gula, mengurangi MSG dan juga mengurangi makanan siap saji yang dirasa kurang sehat, misalnya bakso. Aku menerapkan makan sehat ini selama lebih dari 6 bulan hingga akhirnya berhasil hamil. 

6 bulan itu tidak melulu makan yang itu-itu aja. Ada kalanya ingin sekali makan bebas. Yasudah kalau ingin makan apa, makan saja asalkan tidak terlalu berlebihan dan tidak sering. Sehari dua hari cheating cukup lah dan kembali lagi ingat tujuan jadi semangat deh hehe. Karena kalau dipaksakan untuk sehat, sehat, dan sehat terus ujung-ujungnya akan merasa bosan, tersiksa, dan putuslah di tengah jalan. Itu prinsipku ya. Kalau kamu memang mengalami obesitas dan ingin menurunkan berat badan sebaiknya ikuti cara yang benar. Jangan jadikan sebagai beban, tapi lakukan dengan senang hati. Ingatlah bahwa makan sehat bukan hanya untuk menurunkan berat badan, tapi kalau bisa jadikan sebagai pola hidup seterusnya. Tidak pernah ada ruginya hidup sehat dengan memakan makanan sehat.

Nasi putih untuk tubuh ku pribadi memang cepat sekali membuat gemuk. Selama nasi putih aku ganti dengan nasi merah, banyak perubahan yang aku rasakan, misalnya kenyang lebih lama, perut tidak terasa begah, dan tentunya tidak membuat perut cepat buncit hehe karena bagian tubuhku yang paling cepat membesar adalah bagian perut. Bukan sama sekali tidak boleh makan nasi putih ya. Boleh kok asalkan porsinya diatur. Jangan makan dengan porsi kuli hehe. Lebih baik perbanyak sayur dan protein. Apa kenyang? Coba aja deh. Makan banyak sayur dan protein kenyang loh dan terasa lebih nyaman di perut. Selain pola makan yang dirubah, untuk menaikkan metabolisme tubuh yaitu dengan berolahraga.

Olahraga

Aku adalah tipe orang yang paling tidak suka dengan yang namanya olahraga. Tetapi karena ada tekad yang kuat untuk bisa mengendalikan PCOS ini akhirnya aku paksakan untuk melakukan olahraga. Awalnya memang berat, tapi semakin lama semakin menemukan kenikmatan melakukan olahraga. Kalau tidak dipaksa kapan akan mau berolahraga hehe. Olahraganya apa?

Aku hanya mengikuti video di YouTube untuk berolahraga. Mulai dari aerobic, zumba, yoga, hingga HIIT. Selama berbulan-bulan itu coba dan mencoba terus berbagai macam latihan untuk menemukan latihan mana yang paling cocok untuk tubuhku. Sampai akhirnya aku merasa ada hasil ketika melakukan olahraga yang melatih otot, seperti HIIT untuk menghilangkan lemak dan melatih otot perut, melatih otot paha, kaki, hingga tangan. Karena dari olahraga seperti ini lingkar tubuhku mengecil dan baju-baju yang awalnya sesak terasa lebih longgar lagi hehe. Oh yaa aku melakukan olahraga ini minimal 20 menit sehari. Bahkan 1 bulan terakhir sebelum tahu hamil aku melakukan olahraga latihan otot ini selama 45 menit (workout + istirahat) sehari dan dilakukan 4-5 kali dalam seminggu.

Dengan melakukan olahraga benar-benar terasa banget manfaatnya. Tubuh terasa lebih bugar, tidak mudah ngantuk, lebih bersemangat, dan tidak sering sakit otot. Bonusnya adalah lingkar tubuh mengecil hehe. Patokanku bukan hanya timbangan yang bergeser ke kiri, tetapi lingkar tubuh yang mengecil juga merupakan hasil yang sudah cukup memuaskan. Jangan banyak alasan untuk melakukan olahraga. Buktinya aku saja bisa olahraga di rumah hanya dengan bermodalkan paket data internet untuk nonton video di YouTube dan bisa berolahraga tanpa alat apapun. Tertarik untuk berolahraga mulai sekarang?

Kalau metabolisme tubuh berjalan baik dan cepat, tubuh juga akan membakar lemak dengan cepat dan hasilnya tubuh lebih langsing dan lebih sehat. Hal ini juga berpengaruh terhadap hormon. Hormon akan lebih bisa terkendali dan lebih stabil. Hormon yang seimbang inilah yang dibutuhkan oleh penderita PCOS. Kalau hormon seimbang, sistem reproduksi bagus, sel telur jumlahnya normal dan berukuran pas, didukung dengan metabolisme yang baik, akhirnya bisa terjadi ovulasi dimana telur mengalami pecah dan saat bertemu dengan sel sperma maka dapat terjadi pembuahan.

Supaya pembuahan terjadi dengan baik maka sel telur dan sel sperma juga harus dalam kondisi yang sehat. Kualitas sel telur dan sel sperma ini dapat diperbaiki salah satunya dengan cara makan makanan yang baik dan sehat, olahraga, serta vitamin pendukung lainnya.

Tentu saja usaha atau ikhtiar yang aku lakukan tidak hanya itu saja. Ada beberapa lagi usaha yang lain seperti vitamin, jamu, obat, serta doa-doa yang aku terapkan. Untuk usaha yang lain ini akan aku bahas di postingan selanjutnya. Disini sepertinya terlalu banyak hehe.

Alhamdulillah akhirnya aku berhasil hamil dan saat ini usia kehamilanku jalan 12 Minggu atau 3 bulan. Doakan ya supaya kandunganku sehat, calon debaynya berkembang dengan baik hingga dilahirkan nanti. Yang sedang menantikan garis 2 tetap berusaha dan jangan patah semangat. Tetaplah ikhtiar dan yakinlah atas kuasa Allah. Allah pasti akan memberikan disaat yang tepat.

Continue reading Berhasil Hamil dengan Riwayat Haid Tidak Teratur

Selasa, 29 September 2020

[Review] TRESemme Hair Fall Control

Tresemme Shampo Hair Fall Control

Hai beauties,

Aku adalah orang yang tidak pernah bisa setia dengan hanya satu produk aja salah satunya shampo hehe. Habis pakai produk satu ini, penasaran pengen nyoba yang lain lagi, yaudah beli. Atau pas stok shampo di rumah habis dan kebetulan ada produk lagi diskon, ya dibelilah tuh produk. Gak pernah mikirin ini cocok atau enggak, pokoknya nyoba dulu. Ada yang sama ngga sih kayak aku?

Belum lama ini aku penasaran sama salah satu shampo yang gak pernah coba sebelumnya yaitu Tresemme. Aku tahu teman kos ku dulu suka banget pakai shampo ini. Gak pernah nanya sih kenapa dia pakai shampo itu. Sampai akhirnya aku mencoba sendiri salah satu shampo ini yang varian Hair Fall Control.

Packaging TRESemme Hair Fall Control

Shampo Tresemme Hair Fall Control Review 

Mohon maaf foto produk sangat kotor karena memang sudah habis terpakai dan sekian lama berada di kamar mandi hehe

Yang sering aku lihat, kemasannya Tresemme itu lebih dominan dengan warna hitam. Iya atau tidak? Atau aku saja yang kurang tahu produk-produknya yang lain. Nah si shampo hair fall control ini juga menggunakan botol berwarna full hitam seluruh badannya dengan kombinasi warna gold pada tulisan bagian depan dan warna putih pada tulisan bagian belakang. Kemasannya biasa aja sih, Kemasan botol plastik seperti shampo pada umumnya. Di badan botolnya seperti biasa dilengkapi dengan keterangan-keterangan penting. Entah kenapa dulu ketika lihat temanku yang pakai kok kesannya itu tuh produk dengan harga sedikit lebih mahal gitu yaa haha.

Ingredients TRESemme Hair Fall Control

Kandungan yang dihighlight pada produk ini yaitu Chia Seed Oil dan Amino-Vitamin. Kedua bahan itu dipercaya dapat mengurangi kerontokan rambut hingga 98% dan menjadikan rambut 10x lebih kuat. Kalau aku lihat dibagian ingredientsnya, shampo ini masih mengandung Sodium Laureth Sulfate (SLES) dengan jumlah yang banyak, tertulis diurutan kedua teratas. Fungsi SLES ini adalah sebagai pembersih dan pembuat busa. Aku infokan tentang SLES karena saat ini udah banyak yang aware tentang kandungan bahan-bahan yang kurang bagus untuk tubuh, salah satunya SLES. Beberapa orang sudah mulai menghindari produk skincare, bodycare dan kosmetik yang mengandung bahan-bahan seperti ini. Daripada mengakibatkan efek yang tidak baik, lebih baik memilih bahan lain yang lebih aman kan. Toh sekarang banyak brand yang mengeluarkan produk dengan bahan aman untuk tubuh, bahkan mengandung bahan alami dari ekstrak bunga dan buah. Aku sendiri awalnya ngga tahu mengenai SLES. Setelah banyak beauty enthusiast yang membicarakan ini, sekarang lebih pilih-pilih dalam memakai produk perawatan tubuh dan wajah. Meskipun katanya SLES ini lebih aman dan lebih ringan, sebaiknya dihindari dulu saja. Kalau ada yang lebih aman kenapa pakai yang beresiko, ya kan.

Aroma dan Tekstur TRESemme Hair Fall Control

Karena botolnya berwarna hitam, aku kira isinya juga bakalan berwarna hitam. Ternyata tidak. Warna isinya putih agak bening dengan tekstur yang normal seperti shampo pada umumnya. Untuk aromanya sendiri menurutku masih lumayan enak. Wanginya masih nyamna buat hidung aku. Aku memang suka shampo yang aromanya wangi tapi wangi yang soft dan gak terlalu menyengat. Satu lagi yang aku kurang suka  yaitu busa yang dihasilkan ngga terlalu banyak. Apalagi untuk rambutku yang cukup lebat ini agak boros, sekali pakai harus agak banyak biar busanya bisa keluar. Karena aku tipe orang yang pakai shampo harus berbusa banyak, seperti kerasa aja gitu bersihnya. Kalau kalian gimana?

Hasil Pemakaian TRESemme Hair Fall Control

Sejak lama aku memang ada masalah rambut rontok. Rontok dari akar ya, bukan rontok karena patah. Nah si TRESemme ini klaimnya mengatasi rambut rontok karena patah dan menguatkan rambut biar ngga patah. Tentu saja kurang cocok kan ya. Ketika beli memang gak baca secara detail. Cuman yang aku baca hanya untuk rambut rontok, itu aja. Alhasil untuk rambutku yang rontok bukan karena patah ini tentu saja tidak cukup mendapatkan hasil yang baik. Rontoknya tetap saja.

Aku suka juga dengan shampo yang bisa membuat rambut halus setelah pemakaian. Sayangnya dari Tresemme ini tidak kudapat hasil yang demikian. Apakah kurang efektif karena tidak disertai penggunaan conditioner? Mungkin benar, mungkin juga salah. Tapi memang ada lho hanya memakai shampo saja sudah terasa lembutnya. Aku lupa shampo apa ini.

Kesimpulan

Dari segi packaging aku merasa biasa saja, ngga ada mewah dan hal spesial lainnya. Isinya pun menurutku biasa aja, normal seperti shampo pada umumnya (lah minta yang gimana *plak wkwk).

Untuk rambut rontok dari akar kurang cocok pakai shampo ini (sudah jelas dari klaimnya, salah sendiri ngga baca pas beli). Wanginya enak masih bisa diterima hidungku, teksturnya biasa aja ngga ada yang spesial, dan busanya dikit banget keluarnya.

Hasilnya pun aku merasa kurang puas. Kayak sayang aja gitu beli shampo sedikit lebih mahal dibanding shampo lainnya, tapi hasilnya ngga memuaskan. Kurang worth it lah dengan harganya, kalo menurutku yang bukan anak konglomerat ini. Yaa gaiss aku sedikit perhitungan kalo soal duit, nyarinya susah wkwk.

Thank you ya udah mampir. Semoga sedikit ulasan ini bisa membantu dan memberikan pencerahan buat temen-temen semua. Tidak ada niatan menjelekkan salah satu produk atau brand manapun. Suka ku bilang suka, ngga suka kubilang ngga suka. Justru lebih bagus kan kalau brand baca ini dan bisa memperbaiki kualitasnya (*lol emang aku siapa sampe di notice sama brand wkwkwk ngarep)


Continue reading [Review] TRESemme Hair Fall Control

Minggu, 13 September 2020

,

Membersihkan Wajah Secara Efektif

Membersihkan wajah setelah pakai make up memang sangat penting dan wajib banget dilakukan. Tidak hanya setelah bermake up, bahkan setelah bepergian dan terpapar debu dan polusi di jalanan saja harus banget dibersihkan secara maksimal karena tanpa disadari sebenarnya yang membuat kulit cepat menua salah satunya adalah kotoran yang menempel di kulit wajah yang tidak dibersihkan dengan maksimal.

Debu dan kotoran aja bisa membuat kulit kotor, berjerawat, dan cepat menampakkan tanda-tanda penuaan dini. Apalagi kalau menggunakan make up dikeseharian wajib banget dibersihkan hingga ke dalam. Make up tentunya terbuat dari bahan-bahan kimia yang beberapa diantaranya bisa membuat kulit "sakit", tentu saja kulit wajah lebih cepat menua, keriput, berjerawat, dan muncul tanda kulit tidak sehat lainnya jika tidak dibarengi dengan perawatan kulit, minimal membersihkan lah hingga benar-benar tidak ada kotoran yang menempel di kulit wajah. Kasihan dong yaa kalau hanya di kasih bahan kimia terus tanpa dirawat dengan baik.

Aku yakin sekali masih banyak orang yang kurang peduli dengan kebersihan kulitnya. Mungkin beberapa diantara mereka berpikir bahwa membersihkan wajah cukup dengan menggunakan facial foam atau facial wash. Nyatanya itu salah. Itu hanya salah satu langkah diantara beberapa langkah yang perlu dilakukan untu membersihkan wajah secara efektif. Apalagi nih bagi yang suka pakai make up mata dan bibir yang waterproof harus bener-bener tahu cara membersihkan wajah dari makeup waterproof supaya hasilnya maksimal.

Ada 5 langkah yang bisa dilakukan untuk membersihkan wajah supaya hasilnya bersih maksimal yaitu sebagai berikut:

  • Eye & Lip Makeup Remover

Poin penting dan utama dalam make up biasanya adalah bagian mata dan bibir. Kedua bagian ini biasanya lebih sering menggunakan produk yang waterproof jadi bisa jadi lebih sulit dihapus, misalnya maskara, eyeliner, dan lipstik. Untuk hasil maksimal bisa menggunakan produk pembersih khusus mata dan bibir. Eye make up remover penting digunakan karena daerah mata memiliki kulit yang lebih sensitif, tipis, dan biasanya terdiri atas beberapa lapisan produk. Jangan sampai menggosok-gosok daerah mata terlalu keras karena bisa jadi menyebabkan iritasi. Bahkan bisa menyebabkan kulit sekitar mata berkerut loh. Demikian juga dengan bibir, yang suka menggunakan lipstik matte pasti akan sedikit lebih sulit membersihkannya. Pastikan menghapus hingga benar-benar bersih karena semakin lama bisa menyebabkan bibir menghitam loh. Nah makanya nih eye & lip make up remover biasanya dibuat dari bahan-bahan yang lembut, aman, tidak menyebabkan iritasi dan tentunya lebih cepat mengangkat makeup. Produk ini bisa diperoleh dari harga murah hingga mahal, produk lokal hingga luar negeri  misalnya Wardah, Pixy, Biore, Nivea, Innisfree hingga Laneige sudah menyediakan produk eye make up remover. Tinggal sesuaikan saja dengan budgetnya ya.

  • Cleansing Oil

Langkah kedua yaitu cleansing oil. Cleansing oil merupakan produk pembersih makeup yang berbahan dasar minyak. Cleansing oil perlu banget digunakan oleh perempuan yang suka memakai makeup apalagi makeup waterproof karena cleansing oil ini lebih mudah mengangkat makeup. Ya karena bahan dasarnya minyak. Walaupun begitu, produk seperti ini tidak akan menyumbat pori-pori. Bahkan untuk pemilik kulit berminyak pun masih direkomendasikan untuk menggunakan cleansing oil, tapi harus memperhatikan kandungan minyaknya. Untuk pemilik kulit kering sangat bagus menggunakan cleansing oil. Kandungan minyaknya akan dapat melembabkan dan menghidrasi kulit. Sedangkan untuk kulit sensitif masih dapat menggunakan cleansing oil tapi tetap berhati-hatilah terhadap bahan yang dapat menyebabkan iritasi. Cara penggunaannya tidak sulit kok, cukup tuangkan ke tangan, aplikasikan ke wajah, dan pijat-pijat ringan beberapa saat agar makeup dapat luntur.

  • Micellar Water

Berbeda dengan cleansing oil, micellar water lebih banyak mengandung air daripada minyak. Bukan berarti tanpa minyak sama sekali. Tetap ada kandungan molekul minyak tetapi lebih kecil yang disebut dengan micelle dan tersimpan dalam air, jadi saat digunakan tidak menimbulkan rasa lengket. Setelah penggunaan meskipun tidak dibilas dengan air pun masih tetap aman dan tidak terasa mengganggu. Meskipun berbahan dasar air, ada beberapa produk yang didesain dapat menghapus makeup waterproof juga. Resiko penggunaan micellar water ini lebih kecil dibandingkan cleansing oil karena biasanya terbuat dari bahan alami yang ramah untuk kulit. Aku sendiri pecinta micellar water ini karena selain ringan di kulit, harganya pun juga ramah dikantong hihi. Meskipun cukup terjangkau tapi tidak mengurangi keefektifannya. Micellar water ini juga untuk memastikan kotoran di wajah sudah bersih dari sisa makeup.

  • Facial Wash atau Facial Foam

Langkah yang tidak kalah pentingnya yaitu menggunakan face wash atau facial foam. Apa sih bedanya facial wash dan facial foam, bukannya sama ya? Sekilas memang sama tapi ternyata ada sedikit perbedaan diantara keduanya. Pastikan memilih facial wash atau facial foam yang tepat sesuai dengan jenis dan kondisi kulit wajahmu.

Facial wash ada 2 bentuk yaitu gel dan creamy. Facial wash berbentuk gel teksturnya lebih ringan sehingga lebih cocok untuk digunakan pad akulit sensitif. Hasilnya wajah terasa lebih bersih dan segar. Terkadang dalam facial wash gel mengandung anti-bacteri juga jadi cocok digunakan untuk yang kulitnya mudah berjerawat.

Sedangkan facial wash creamy mengandung moisturizer yang dapat memberikan efek lembab setelah penggunaan. Jadi cocoknya nih untuk yang kulitnya kering.

Berbeda dengan facial wash yang biasanya tidak berbusa atau sedikit berbusa, facial foam justru menghasilkan banyak busa. Nah tekstur busa inilah yang dapat mengangkat minyak hingga bersih dan membersihkan pori-pori hingga ke dalam. Makanya nih facial foam dianjurkan untuk pemilik kulit berminyak. 

  • Toner

Setelah mencuci wajah jangan lupa untuk melanjutkan pakai toner. Toner biasanya berbentuk cair seperti air dan mudah menyerap ke dalam kulit. Jenis toner pun bermacam-macam sesuai dengan kandungan dan fungsi masing-masing. Harus tahu dulu nih kebutuhan kulitmu sebelum menggunakan toner. Jangan menyepelekan toner yaa karena toner memiliki banyak manfaat untuk kulit diantaranya mengangkat kotoran di wajah yang sekiranya masih menempel, dapat membuat kulit lebih lembab, mengatasi jerawat, dan mengembalikan pH kulit pada kondisi semula. Tentu saja manfaat tersebut tidak selalu ada dalam setiap toner. Harus pinter-pinter memilih toner yang sesuai untuk wajah masing-masing.

Setelah menggunakan toner bisa dilanjutkan menggunakan skincare seperti biasanya.

Aku sendiri pun sebenarnya masih suka lupa dan males membersihkan wajah dengan banyak langkah-langkah seperti itu hehe tapi tidak untuk dicontoh yaa. Merawat kulit juga merupakan salah satu menjaga aset. Efeknya mungkin tidak terasa untuk sekarang, tapi akan terasa setelah beberapa puluh tahun nanti setelah sampai pada masa-masa tua. So, jangan males merawat kulit yaaa (nasehatin diri sendiri juga wkwk)

Semoga tulisan ini bermanfaat and thank you sudah mampir dan menyempatkan baca. Jangan bosan kembali lagi yaa hehe

Love you

Continue reading Membersihkan Wajah Secara Efektif

Senin, 10 Agustus 2020

[Review] Beauty Glazed Gorgeous Me Eyeshadow Tray


Eyeshadow merupakan salah satu alat tempur yang harus dimiliki kalau ingin belajar makeup, sekedar suka untuk coret-coretan sendiri ataupun untuk mencari pundi-pundi rupiah. Dulu sebelum bisa beli eyeshadow aku hanya mengandalkan hack dari alat makeup yang aku punya, misalnya aja lipstik atau lipcream aku gunain sebagai eyeshadow sekaligus blush on karena belum nemu eyeshadow yang pas di hati, murah dan bagus. Lipstik pun hanya punya beberapa dengan range warna yang itu-itu aja. Yang aku punya hanya lipstik Purbasari, lipcream Implora dan beberapa lipstik yang ngga pernah aku pake karena warnanya nggak bagus dibibirku. Serba terbatas gitu lah pokoknya. Ya bagaimana dong, belum ada budget banyak untuk membeli eyeshadow. Seringkali melirik beberapa eyeshadow dengan warna-warna lengkap tapi sayangnya kurang cocok dengan harganya. 

Kenapa akhirnya memutuskan untuk beli eyeshadow?

Alasan penting dan pertama yaitu ingin lebih mengembangkan skill makeup khususnya mengaplikasikan eyeshadow. Aku belajar makeup otodidak hanya mengandalkan video di YouTube, sering nontonin beauty vlogger favoritku. Jadi belajar mengaplikasikan dan membaurkan eyeshadow pun hanya belajar sendiri dan itu butuh warktu lama untuk bisa mengaplikasikan eyeshadow supaya hasilnya bagus dan halus. Nah aku mikir nih, kalau eyeshadowku itu-itu aja gimana mau berkembang. Oh iya aku pernah beli eyeshadow Wardah dengan warna natural yang akhirnya aku gunain sebagai hack makeup juga, video tentang hack ini udah pernah aku upload di YouTube Channelku

Alasan lainnya yaitu ingin sekali bisa bikin makeup art dengan berbagai macam warna. Sepertinya menarik kalau menggambar di wajah dengan tema-tema tertentu, ya walaupun sebenarnya aku bukanlah tipe orang yang pinter ngegambar hehe tapi tidak ada salahnya dicoba.

Sampai suatu ketika aku melihat seorang beauty enthusiast di Instagram  yang sering banget membuat makeup art dengan warna yang bermacam-macam. Aku tanya dan katanya pakai eyeshadow dari Beauty Glazed. Aku lupa varian apa yang dia katakan, tapi poin pentingnya adalah Beauty Glazed. Langsung cari di e-commerce dan ketemu. Nyari review di YouTube ternyata banyak yang pakai dan katanya bagus. Harganya pun cocok, yaudah langsung order dari official storenya langsung.

beauty_glazed_gorgeous_me_eyeshadow_tray

BEAUTY GLAZED
Gorgeous Me Eyeshadow Tray
Rp. 148.000
Where to buy?
Official store Beauty Glazed

PACKAGING & KLAIM
Dengan harga yang segitu terjangkau, menurutku packagingnya udah bagus banget. Bukan yang ringan gitu, tapi emang kerasa agak berat. Warna packagingnya full silver shimmer bagian luarnya dengan tulisan berwarna entah gold entah merah karena memang tidak jelas loh warnanya tuh. Dengan packaging shimmer parah seperti ini sayang banget agak susah untuk ngebaca tulisannya. Bagian depan sih masih bisa terbaca dengan jelas karena tulisannya besar. Bagian belakang yang agak susah dibaca, harus dtempat agak gelap dulu biar bisa kebaca. Packaging belakang ini juga tertulis lengkap mulai dari ingredients, lisensi, netto, hingga kode barcode. Tapi yang aku baru sadar adalah namanya. Bagian depan bertuliskan Beauty Glazed Gorgeous Me Eyeshadow Tray. Tapi bagian belakan bertulis Beauty Glazed Make Me Gorgeous Eyeshadow Tray. What happened? Haha
eyeshadow_beauty_glazed
Bentuk kemasannya ada 3 sisi yang bisa dilipat. Ketiga sisinya ini berisi eyeshadow semua. Satu sisi berisi 14 warna range coklat muda hingga coklat medium, sisi tengah berisi 35 warna-warna cerah seperti merah, hijau, kuning, ungu, biru dll dan satu sisinya lagi berisi 14 warna coklat medium hingga hitam. Jadi total warnanya ada 63 warna dengan warna matte sebanyak 34 dan shimmer 29 warna dengan warna yang super cantik dan bermacam-macam banget.

Bagian dalam kemasannya diberikan plastik mika bertuliskan nama produk. Mungkin ini tujuannya untuk membatasi supaya eyeshadownya ngga saling bersentuhan kali ya. Tapi karena aku orangnya super berantakan, yaudahlah setelah dibuka si plastik hilang entah kemana wkwk dan alhamdulillahnya eyeshadow ku masih aman ngga kecampur-campur.

Beralih dari packaging dan beranjak ke klaim. Tidak tertulis klaim yang muluk-muluk di eyeshadow pallete ini. Hanya saja ada keterangan Beauty Glazed don't tested in animal. Cukup menenangkan bagi kita terutama yang anti banget dengan animal tested. Ngga ada kode BPOM dan halal MUI yaa karena memang ini produk dari luar negeri tepatnya China. Jadi bagi muslimah yang khawatir ini produk halal atau nggak mending cari produk lokal yang sudah terdaftar dalam BPOM dan MUI saja daripada ragu ya kan.

INGREDIENTS
Ingredientsnya cukup banyak dan sudah sempat aku singgung tadi kalau agak sulit dibaca. Daripada kalian, para pembaca tersayangku kesulitan baca, aku akan menuliskan saja disini walaupun saat baca dan nulis ini mataku jadi lebih siwer wkwkwk

Mica, Talc, Calcium Titanium Borosilicate, Silica, Nylon-12, Diisostearyl Malate, Ethylhexyl, Palmitate, Boron Nitride, Caprylyl Glycol, Dimethicone, Ethylhexylglycerin, Phenoxyethanol, Tin Oxide, Tocopheryl acetate, Triethoxycaprylylsilane

Mengenai bahan-bahan kosmetik dan skincare nanti inginnya akan aku bahas masing-masing secara terperinci. Semoga aja ngga males wkwk karena membahas bahan-bahan seperti ini harus banyak research dulu biar ngga sampai salah informasi.

TEKSTUR & PIGMENTASI
Beauty Glazed Eyeshadow palette ini teksturnya bukan yang kering banget atau bubuk dipadatkan gitu, tapi ada kesan agak creamy tapi ngga kerasa creamy banget. Paham ngga sih wkwk aku harap kalian paham. Dia juga halus, lembut banget sih bahkan warna shimmernya juga masih sangat lembut, ngga terasa bedanya antara yang matte dengan yang shimmer.

Pigmentasinya beuuhh ngga perlu diragukan lagi. Udah banyak yang ngomongin eyeshadow ini dan aku bener membuktikannya sendiri. Warnanya langsung keluar hanya dengan sekali swatch. Warna muda juga lumayan sih pigmentasinya padahal warna muda biasanya agak susah keluar warnanya. Kalau untuk warna gelapnya jangan ditanya lagi, mantep banget.

Eyeshadow ini diblend juga mudah. Tapi memang agak ada fall outnya. Tapi bagiku ngga masalah, lagian fall out nya ngga parah seperti eyeshadow yang pernah aku coba sebelumnya. Ya masih bisa ditoleransi lah. Apalagi dengan harga murah, warnanya banyak dan pigmented parah, mau nuntut apa lagi coba haha.

KETAHANAN
Aku bukanlah tipe orang yang percaya diri keluar rumah dengan menggunakan eyeshadow meskipun aku suka belajar mengaplikasikan eyeshadow. Selain itu mataku memang lebih sensitif, lebih cepat gatal, merah dan perih kalau pakai eyeshadow terlalu lama. Jadi soal ketahanan aku akan menjabarkan sesuai apa yang aku pernah coba saja.

Kalau soal ketahanan eyeshadow Beauty Glazed ini menurutku bagus. Sejauh ini aku pakainya hanya beberapa jam saja, makeup buat bikin konten YouTube dan Instagram yaa sekitar 3-4 jam, selama itu masih bagus dan belum hilang. Kalau untuk kulit berminyak aku kurang tahu yaa soal ketahanannya karena aku sendiri memiliki kulit area mata lebih cenderung kering.

Terakhir kali aku mencoba swatch di tangan. Dan baru sadar dong kalau ternyata ngga ngegeser pas kena air. Bahkan habis mandi pun masih meninggalkan warna. Gila sih ini. Aku baru nyadar kalau tahan air karena biasanya setelah main makeup hapusnya pakai micellar water atau micellar oil.

KESIMPULAN
Salah satu hasil swatch eyeshadow Beauty Glazed. Abaikan bagian lainnyang kurang rapi dan halus 😁 

Sejauh ini aku tidak merasa menyesal sama sekali sudah nekat beli eyeshadow murah dari Beauty Glazed ini. Secara tekstur aku suka karena mudah diblend dan yang paling penting adalah pigmented. Kemasannya juga oke ngga bikin ribet, tapi nilai minusnya yaitu keterangannya sulit dibaca. Tapi bagiku ini ngga masalah sama sekali. Yang aku butuhkan adalah isinya.

Dengan kandungan ingredients yang sudah aku jabarkan di atas tadi, alhamdulillah tidak memicu masalah ke mataku. Aku bilang kan tadi kalau mataku agak sensitif, tapi selama pakai eyeshadow ini ngga perih dan gatal. Aku bahkan bisa bertahan lebih lama sebenernya pas lagi makeup tapi ya buat apa, konten selesai yasudah hapus.

Soal harga menurutku sudah terbaik. Worth it lah untuk dibeli karena kualitasnya memang oke banget. Terutama buat para pemula yang masih ingin belajar dan mengeksplor makeup lebih banyak, beli aja eyeshadow ini. Lumayan kan punya eyeshadow warna lengkap dengan harga murah.

Makasih udah mampir.

Semoga bermanfaat.

Not sponsored review
Continue reading [Review] Beauty Glazed Gorgeous Me Eyeshadow Tray