Rabu, 28 November 2018

5 BARANG YANG SELALU ADA DI TAS


barang yang selalu ada di tas
Sebagai cewek, setiap kemanapun pasti membawa tas. Ada yang suka pakai mini bag, sling bag, handbag, tote bag, atau jenis tas yang lain. Kalau aku sendiri lebih suka pakai sling bag atau mini bag karena selain simple, aku punya tubuh mungil, jadi kalau pakai tas besar seperti kelelep hahaha tau ga sih kalian bahasa kelelep? Meskipun memakai tas kecil tapi harus tetap membawa barang-barang yang menurutku selalu aku butuhkan. Apa aja sih 5 barang yang harus selalu ada di tasku? Yuk baca terus yaa 

1.    Dompet

Dompet wajib selalu ada di dalam tas kemanapun perginya. You know lah dompet itu berisi segalanya yang sangat penting. Di dalam dompet pasti ada uang tunai, kartu-kartu penting yang harus selalu dibawa yaitu KTP, SIM, kartu ATM dan beberapa kartu lainnya. Kita pasti ga akan bisa pergi tanpa bawa uang tunai karena untuk berjaga-jaga kalau terjadi atau membutuhkan sesuatu mendadak. Selain uang, yang tidak kalah penting adalah kartu identitas, bisa KTP atau SIM, terutama yang menggunakan kendaraan sendiri wajib membawa SIM. Sedangkan untuk kartu lainnya sesuai dengan masing-masing orang bisa berbeda-beda ya, tapi kalau aku pribadi yang paling penting adalah KTP, SIM dan ATM.

2.    Handphone

Jangan tanya lagi untuk yang satu ini. Siapapun pasti tidak ketinggalan membawa yang namanya handphone (HP). Demikian juga aku, HP harus selalu dibawa kemanapun dan kapanpun, apalagi kalau ingin menemui seseorang, HP menjadi sesuatu yang sangat penting dan wajib dibawa.

3.    Power bank
Kalau ada HP, power bank (PB) juga harus ada di dalam tasku. Kekuatan baterai HP hanya beberapa jam kan ya, nah jadi PB akan sangat dibutuhkan, apalagi kalau bepergian lama, jauh, dan tidak memungkinkan untuk charger. PB pun harus selalu disiapkan full untuk mempersiapkan jika suatu saat harus pergi mendadak. Akan lebih baik lagi jika memiliki PB lebih dari satu.

4.    Lipstick

Hayoo kalian yang cewek pasti banyak yang sama kayak aku kan hehe. Lipstick menjadi satu-satunya produk kosmetik yang harus dan wajib ada di dalam tas. Kalau bepergian lama dan jauh, apalagi harus melewati jam sholat dan makan berat juga, dan kebetulan lupa bawa lipstick, aku akan sangat panik hehehe. Karena kalau ga pakai lipstick, meskipun hanya tipis-tipis aja, menurutku membuat wajahku seperti kelihatan sangat pucat dan seperti lagi sakit. Jujur aja aku ga nyaman dan ga percaya diri dengan tampilan tanpa lipstick. Lipstick yang sering aku bawa yaitu lipstick matte nya Purbasari shade 87 Zamrud. Sudah pernah aku review di blog ini juga.

5.    Fair and Lovely

Barang kelima yang wajib ada dalam tasku yaitu Fair and Lovely 2in1 Powder Cream. Yap ini tuh cream pencerah + bedak. Aku ga masukin bedak ke dalam tasku, tapi tergantikan oleh si cream favorite aku ini. Dia aku masukin ke list nomor 5 dibawahnya lipstick karena bagiku tak sepenting lipstick. Bukan berarti tak penting ya. Tetep penting dong. Kalau disuruh memilih mending ga bawa lipstick atau ga bawa Fair and Lovely, tentu saja aku pilih mending ga bawa Fair and Lovely hihihi. 

Itulah 5 barang yang wajib dan harus ada di dalam tas ku kemanapun aku pergi. Ketinggalan satu aja seperti kehilangan satu nyawa hahaha lebay ga sih. Nah kalau kalian gimana nih. Komen dong dibawah atau taruh link blog kalian yang ngebahas ini juga yaa
See you in the next post
Bye bye love you all..

0 komentar:

Posting Komentar

Halo, berkomentarlah dengan sopan ya karena kata-katamu adalah cerminan dirimu. Thank you sudah mampir.